Restocking Embung Air Klayar

Restocking ikan, menjadi salah satu program yang diluncukan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Gunungkidul disebar di lokasi-lokasi umum termasuk juga di Embung air yang berada di wilayah Padukuhan Klayar, Untuk Tahun 2011 ini untuk embung air Klayar di tabur benih jenis  nila sebanyak 10.000 ekor. Penaburan bibit ikan dilakukan dengan maksud untuk meningkatkan volume ikan agar sumber daya perikanan yang ada tetap terjaga.   

Yang berkesempatan hadir dan menabur benih di embung air klayar adalah Bapak Tugiyo  Selaku Wakil dari DKP Gunungkidul, didampingi dari Pokmaswas Bapak Kamto, dari  Ketua Pokdakan Nila Alam Tirta  Klayar Bapak Tejo dan  Bapak Harto selaku Pembina Pokdakan serta disaksikan oleh masyarakat sekitar.

Di embung air Klayar ini masyarakat diperbolehkan mengambil ikan dengan cara yang baik dan bijaksana serta tidak melanggar peraturan yang sudah ada. Didukung adanya 5 titik embung air dan system penangkapan ikan yang baik dan tidak melanggar aturan untuk sekarang ini wilayah klayar menjadi tujuan pemancing baik dari warga sekitar maupun dari umum karena memang ikanya  banyak, kondisi ini membuat berbagai jenis ikan kali  dapat dijumpai di sepanjang kali oyo dan anak sungai yang berada diwilayah Klayar. 


Info : maaf untuk foto restocking belum dipasang karena belum masuk admin...

0 komentar:

Posting Komentar

Di Bawah Artikel Terkait Yang Sering Di Baca


visitors globe