Pembuatan Karamba Oleh Pokmaswas Mino alam Lestari Binaan DKP Gunungkidul
Pembinaan terhadap kelompok pengawas MINO ALAM LESTARI kembali dilaksanakan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Gunungkidul.
Kali ini selain mengadakan pembinaan rutin juga ada pembekalan untuk pemberdayaan anggota pokmaswas yaitu dengan adanya pelatihan pembuatan karamba sebagai tindak lanjut atas uji coba karamba di bendungan anak sungai kedungndowo atau sering juga disebut kedung lumbu ( mohon maaf foto pada saat pembinaan dan pelatihan admin belum dapat ) Namun berikut admin tampilkan karamba karya dari anggota Pokmaswas Mino Alam Lestari yang sekaligus difungsikan sebagai dermaga sederhana pada obyek wisata rintisan yang berada diwilayah Klayar dan juga sebagai bentuk pemngembangan pemberdayaan masyarakat lokal yang diharapkan mampu meningkatkan ekonomi secara umum pada masyarakat, dan ini juga berbasis pada wisata air dan perikanan karena dengan dibentuknya sebuah wahana wisata diharapkan akan memunculkan pasar baru yang mampu mendatangkan konsumen selain untuk tujuan wisata tentunya akan menghidupkan kulinernya dan kami titik beratkan pada menu makanan berbagai jenis ikan sehingga hasil perikanan pada kolam-kolam warga maupun dari karamba yang telah dibuat dapat dengan mudah dipasarkan baik produk mentah maupun produk siap saji. dan ini sudah berjalan walaupun masih dalam tahap rintisan.
Berikut adalah gambar Karamba hasil karya pokmaswas Mino Alam Lestari :
Tampak Samping |
Tampak Depan |
Tampak Depan 2 Karamba digabungkan |
Karamba Yang difunsikan juga sebagai dermaga |
Menu Ikan Bakar Dan Degan |
Jeguran Pakai Ban |
Foto Salah satu tamu Menu Ikan Bakar |
Suasana Malam Digasebo |
Mbakar ikan rame-rame |
Untuk lebih menghidupkan kegiatan pokmaswas dan kelompok perikanan di Klayar maka dibentuk juga pokdarwis yang diharapkan setelah dibuat produk juga ada tempat pemasarannya.
info lebih lengkap tentang pokdarwis bisa dilihat di www.wisataklayar.com
Demikian
Tidak lupa kami ucapkan kepada Dinas Kelautan Dan Perikanan Kabupaten Gunungkidul serta semua pihak yang selalu membackup dan membimbing baik Pokdakan, Pokmaswas dan juga kami harap untuk Pokdarwis yang baru kami rintis sejak awal tahun 2013 ini.
Semoga Menjadi amal Baik dan Amal Jariah
By admin
0 komentar:
Posting Komentar